Banyak orang yang mengatakan kupat tahu adalah makanan khas dari kota Magelang, jika dipikir-pikir hal ini memang benar, karena banyak kupat tahu yang ditemukan di kota lain memakai tambahan kata “Magelang” biar terdengan lebih afdol dan mantep. Banyak pedagang kupat tahu dapat dengan mudah ditemui di kota ini, salah satunya adalah Kupat Tahu pak Pangat yang berada di jalan Senopati, tidak terlalu jauh dari pintu parkir Taman Kyai langgeng dan RS Harapan. Sekarang warung Kupat Tahu Pak Pangat bisa ditemukan di dua tempat yang sama-sama ada di jalan Senopati dengan jarak yang berdekatan hanya berbeda beberapa ratus meter saja, jadi jika warung yang satunya ramai bisa menuju ke warung yang satunya lagi.
Warung Kupat Tahu Pak Pangat juga telah berubah menjadi warung makan permanen yang lebih rapi, dulunya warung makan ini benar-benar berbentuk warung semi permanen di sebuah lahan kosong saja. Terkenal dengan nama warung Pak pangat karena pemiliknya bernama bapak Supangat, sehingga orang-orang terbiasa menyebut warungnya dengan nama warung Pak Pangat. Warung Pak pangat selalu ramai apalagi jika pada jam-jam makan, dijamin selalu penuh dengan pengunjung.
Yang membedakan kupat tahu racikan Pak Pangat dengan kupat tahu lainnya adalah pada bahan-bahan dan cara meraciknya. Untuk kacang tanah yang digunakan sebagai bumbu kacang dalam 1 porsi, Pak Pangat memberikan 3x lebih banyak dibanding di tempat-tempat lain, sehingga rasanya lebih gurih dan mantep. Bumbu-bumbu tersebut pun juga diuleg langsung dipiring sehingga tidak ada bumbu yang tertinggal di cobek. Kecap yang digunakan oleh Pak pangat adalah kecap racikannya sendiri sehingga tentu saja rasanya sangat khas dan berbeda dengan kecap yang ada di pasaran. Selain itu kubis yang digunakan dalam kupat tahunya dicelup dulu ke dalam penggorengan selama 1 menit sebelum dipotong-potong, sehingga terasa renyah dan bebas dari kuman.
Seporsi kupat tahu disini cukup komplit dibanding kupat tahu di tempat lain yang hanya berisi ketupat dan tahu saja. Pak Pangat melengkapi kupat tahunya dengan potongan bakwan goreng yang cukup kering dan renyah. Kemudian ditambahkan potongan kubis, taoge dan kerupuk, tak ketinggalan bumbu kacang racikannya yang membuat rasa kupat tahu semakin gurih dan nikmat. Jika Anda penyuka pedas pesan saja dengan tambahan cabe, dijamin rasa kupat tahu semakin nikmat dan mantap di lidah. Rasa kupat tahu racikan Pak Pangat yang manis, gurih dan pedas ini tidak ada yang menyamainya dan tidak bisa ditemukan di tempat lainnya, tentu saja membuat para pelangganannya selalu balik lagi untuk memuaskan kerinduan lidah.
Menu Andalan: Kupat Tahu (Rp. 7.000)
Jam Buka: 08.00 - 16.30
Alamat Lokasi: Jl. Senopati, Magelang Telp. 0293 – 364152 / 0812.2778.8378
(www.wisatakuliner.com)
Kupat Tahu Pak Pangat Magelang
Written By Unknown on Sunday, August 10, 2014 | 6:54 PM
Labels:
Kuliner
Post a Comment